Tips Dalam Memilih

Pernah mendengar suatu istilah bahwa hidup itu adalah pilihan, dimana di dalamnya pasti kita akan selalu diminta untuk memilih. Pilihan akan selalu banyak dan fatalnya, jikalau sampai salah pilih akan membuat penyesalan seumur hidup. Nah sekarang saya akan memberikan sedikit tips untuk menentukan pilihan yang terbaik dalam hidup kita. Semoga bermanfaat yaaa....


1. Cari tahu masing-masing pilihan
Maksudnya adalah kita musti tahu baik buruknya setiap pilihan yang ada di hadapan kita. Hal ini sangat penting sekali mengingat hal ini sebagai bahan pertimbangan kita. Nantinya kita bisa menimbang-nimbang, kira-kira lebih baik yang mana untuk kita.

2. Tutup mata, hati, dan telinga akan setiap masukan yang ada
Kesalahan banyak orang adalah, ketika ia sedang bingung memilih, maka ia sibuk untuk mencari bala bantuan nasehat dari orang-orang yang ada di skitarnya. Memang sepintas kelihatannya hal itu baik, tapi hal ini justru akan buat diri kita semakin bingung menatap setiap pilihan yang ada, karena setiap nasehat yang masuk dari orang yang berbeda juga akan berbeda satu sama lain. Orang lain tidak akan pernah tahu hal yang terbaik untuk diri kita sendiri. Hanya kita tahu tang mana yang terbaik untuk kita pilih.

3. Jangan pernah takut dalam memilih
Saya pernah mendapat nasehat dari teman saya, kalau berani itu tidak ada sekolahnya. Maksudnya adalah, keberanian itu harus selalu dilatih termasuk juga dalam mengambil keputusan. Kebanyakan orang takut dalam mengambil keputusan karena tidak tahu harus memili yang mana atau justru takut dengan hasil apa yang akan di dapat dari pilihannya tersebut. C'mon, hari gini masih takut sama apa yang ga lw liat????

4. Banyak-banyak berdoa
Hal ini juga ga kalah pentingnya. Terkadang pencerahan itu datang ketika kita selesai berdoa. Kita semua percayakan bahwa ada kekuatan lain di luar sana yang melebihi kekuatan kita, maka ga ada salahnya untuk meminta petunjuk kepadaNya untuk memilihkan kita pilihan yang terbaik.

5. Konsisten ketika memilih
Jangan pernah berusaha mengubah-ubah pilihan kalau bisa. Hal itu hanya menunjukkan bahwa kita adalah seorang yang inkonsisten dan ga punya pendirian. Mantaplah terhadap apa yang kita pilih. Tidak ada yang salah dengan apa yang kita pilih, semua tergantung dari sudut pandang mana kita melihatnya. Ingat, orang yang konsisten akan lebih kuat dan dipercaya oleh orang banyak ketimbang orang yang inkonsisten.

Nah jadi buat anda semua customer dari Djarum Black, maka anda semua tidak salah pilih dan konsistenlah selalu pada pilihan anda yang baik itu. Bagi yang tidak merokok, itu juga pilihan yang terbaik, konsisten jugalah terhadap pilihan anda itu. Pokoknya sama-sama enaklah kita... hehehehehe. Toh sekali lagi, ini pilihan kita masing-masingkan?? hehehehehe

Tulisan ini bisa dibaca di http://myblacklovers.blogspot.com atau di note profil FB dari Jonathan Christian Susanto

0 komentar: